Description
Dalam Bahasa Dayak Bakumpai, "Parajakian" memiliki arti memberikan rejeki. Ini adalah mimpi panjang kami yang perlahan mulai terwuju semenjak berdiri di Bulan Agustus tahun 2020 dan mulai aktif di Bulan Oktober 2020.
VISI :
Menjadi lembaga yang dikelola secara profesional dalam pengelolaan tenaga masyarakat baik itu modal, pikiran/ide, maupun fisik demi meningkatkan kesejahteraan bersama.
MISI :
1. Menciptakan pengusaha - pengusaha baru dari kalangan anggota maupun masyarakat sekitar.
2. Mengembangkan produk lokal unggulan maupun yang potensial.
3. Menyediakan kebutuhan usaha bagi anggota.
Koperasi Parajakian hadir untuk memberi nilai tambah kepada anggota dan Masyarakat pada umumnya terhadap potensi ekonomi yang mereka miliki.
Koperasi parajakian memiliki berbagai bidang usaha yaitu :
1. Pembudidayaan lebah kelulut
Pembudidayaan lebah kelulut mulai menjadi tren dan meningkat pada beberapa tahun
belakangan ini. Sebelumnya di daerah Barito Utara lebah kelulut tidak dimanfaatkan namun
setelah hadirnya Koperasi Parajakian dalam pengelolaan budidaya lebah kelulut memicu
masyarakat untuk ikut serta dalam budidaya lebah kelulut sebagai pendapatan tambahan maupun menjadi kegiatan utama masayarakat. Dalam hal ini Koperasi Parajakian bertindak langsung untuk masyarakat dalam pengelolaan budidaya lebah kelulut.
A. Modal Usaha
Sejak berdiri koperasi parajakian telah memberikan bantuan berupa 966 stup koloni kelulut yang tersebar kepada 130 anggota di Kabupaten Barito Utara.
B. Pendampingan
Koloni kelulut terus dilakukan monitoring oleh petugas kami pada tiap bulan untuk memantau perkembangan koloni lebah di lokasi anggota
C. Edukasi
Untuk meningkatkan kapasitas anggota terkait budidaya lebah kelulut, Koperasi Parajakian memberikan pelatihan kepada UKM/Anggota maupun masyarakat umum sehingga anggota budidaya lebah kelulut dapat secara mandiri dalam pengelolaannya.
D. Pemasaran
Koperasi Parajakian menampung hasil panen madu dari UKM/anggota maupun peternak lebah kelulut lainnya untuk kemudian diolah dengan proses Dehumidifikasi dan dipasarkan ke berbagai lokasi.
2. Pembuatan pupuk organik
Produk unggulan kami yang kedua adalah penjualan pupuk organik. Kehadiran pupuk organik kami menjadi kunci penting dalam upaya pelestarian lingkungan dan peningkatan hasil panen. Dibandingkan dengan pupuk kimia, pupuk organik memiliki keunggulan dalam menyediakan nutrisi yang lebih seimbang. Oleh karena itu, perusahaan-perusahaan disekitar kami telah menggunakan pupuk organik kami untuk kegiatan reklamasi maupun perbaikan tanah diarea perkebunan untuk meningkatkan hasil panen.
3. Jasa pengadaan barang / General Supplier
Untuk meningkatkan pendapatan Koperasi Parajakian, kami terus mengembangkan berbagai bidang usaha. Salah satu pengembangan usaha kami yaitu penyediaan jasa pengadaan barang / general supplier ke berbagai perusahaan yang ada di sekitar kami.Adapun beberapa barang yang telah kami adakan beruapa ATK, Peralatan Kebersihan,Komponen Kendaraan, Peralatan Pertanian, Obat-obatan, dll.
Kontak Person
1. Mahyudin (Ketua Koperasi) 0822-5737-3838
2. Okti Fathony P. (Manajer Pengelolaan) 0858-0105-0558
Email : kpbparajakian@gmail.com
website : www.parajakian.id